Batu Jade

Batu Jade adalah batu giok yang sudah di kenal selama ribuan tahun di masyarakat dunia, zaman kerajaan tiongkok, batu giok ini sangat diminati oleh masyarakatnya dan menjadi salah satu batu tradisional khas tiongkok. Batu yang di kenal sebagai Jade Stone ini termasuk salah satu dari sekian banyak jenis permata paling populer di dunia sehingga sering menjadi incaran penghobi dan kolektor. Batu Jade menjadi batu permata yang penting sepanjang sejarah, terutama di kalangan budaya Cina dan Amerika Latin. Di mana nilai batu giok jade sendiri bahkan melebihi dari emas.  

Batu Jade di kenal sebagai batu hias berwarna hijau. Warna yang bervariasi dari terang ke hijau tua, tetapi ada juga warna lain seperti putih, abu-abu, dan ungu. Jade sebenarnya memiliki nama batu permata untuk dua bentuk mineral yang berbeda, Jadiete dan Nephrite. Kedua mineral dapat identik dalam penampilan dan serupa dalam sifat fisik mereka, dan sampai saat ini di jaman modern ada perbedaan antara dua jenis batu jade. sementara Nephrite umumnya hanya hijau, cream, atau putih, sedangkan warna Jadeite dapat berkisar melalui spektrum warna dengan warna yang lebih eksotis. Batu Jade sendiri memiliki nilai keras yang cukup tinggi, sehingga menjadikan batu giok ini cukup mahal. Untuk jenis nephrite memiliki tingkat kekerasan 6-7 skala mohs, sedangkan untuk Jadeite memiliki tingkat kekerasan 6, 5-7 Skala mohs.

Batu Jade


Khasiat Batu Jade
Di Jaman era modern saat ini masih banyak orang percaya batu jade sebagai batu sakral yang memiliki banyak manfaat. Dalam dunia medis sendiri giok dipercaya dapat menyembuhkan berbagai penyakit karena adanya energi alam yang terdapat dalam batu tersebut. adapun khasiat lainnya dari batu jade adalah :

  • Sebagai batu keberuntungan
  • Meningkatkan kesehatan tubuh
  • Menambah daya tahan tubuh agar terhindar dari penyakit
  • Memperlancar sirkulasi darah
  • Membantu mempercepat proses penyembuhan luka
  • Meningkatkan kesuburan
  • Membantu penyembuhan dan memperkuat ginjal atau yang berkaitan dengan pencernaan
  • Memperkuat daya kerja otak
  • Untuk perlindungan akibat hawa negatif dan ilmu hitam
  • Untuk keharmonisan dan kebahagian rumah tangga
  • Penambah semangat hidup
  • Menyelaraskan pikiran sehingga memperoleh kedamaian
  • Sebagai anti penuaan dini
Semua khasiat dari batu giok kembali kepada kepercayaan dari diri masing-masing, karena Kuasa dan kekuatan hanya milik Allah SWT. Batu Giok permata yang juga dapat di temukan di beberapa Negara termasuk Indonesia dan beberapa negara lainnya seperti Mynamar (Burma) penghasil terbesar batu giok jade, Cina (Tibet), Rusia, Kazakhtan, Guatemala, dan Amerika Serikat, Sedangkan Nephrite Jade  berasal dari negara Cina, Rusia, dan Amerika Serikat ( Wyoming, Alaska, dan California).
Batu Jade biasa di gunakan untuk perhiasan permata, sebelum di jadikan perhiasan batu jade di bentuk dan kemudian di poles terlebih dahulu, dan di jadikan sebagai manik-manik, dan digunakan juga sebagai gelang, kalung, cincin, dan anting-anting, angka hias, khususnya hewan dan buddha, secara tradisional telah diukir dari batu jade. 

0 comments :

Posting Komentar